Gadget

Solusi Memperpanjang Daya Tahan Baterai Ponsel

[ilustrasi oleh JuralMin]

Ponsel saat ini sudah jauh berbeda dengan jaman dulu di mana ponsel jaman sekarang sudah seperti menjadi sekretaris dan penghibur pribadi. Namun dengan berbagai fungsinya, sebuah ponsel akan tidak berguna ketika baterainya habis. Lalu bagaimana caranya agar baterai ponsel tidak cepat habis?

Mengganti Baterai

Pertama-tama, harus dicek terlebih dahulu tentang kondisi ponsel kamu saat ini. Berapakah umur ponsel kamu saat ini? Jika jawabannya adalah lebih dari 2 tahun maka kemungkinan besar kapasitas baterai ponselnya sudah berkurang atau yang lebih parah adalah sudah mulai mengembung fisiknya.

Memang jika ponsel sudah berumur lebih dari 2 tahun akan lebih baik baterainya ponselnya diganti apalagi jika performa ponselnya masih sesuai dengan perkembangan jaman. Harga baterai ponsel baru biasanya di kisaran Rp. 200.000 – Rp. 500.000 tergantung jenis ponsel.

Untuk mengganti baterai ponsel jika baterainya dapat dilepas oleh diri sendiri maka proses ini sangat mudah, tinggal membeli baterai baru dan menggantinya. Namun jika tidak bisa dilepas, cara paling aman adalah mengganti baterai di service center merek ponselnya.

Merapihkan Software Ponsel

Cara ini gratis sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan biaya. Selain masalah hardware seperti baterai yang sudah rusak, daya tahan baterai juga dipengaruhi oleh software di dalam ponselnya. Tanpa disadari, setelah penggunaan yang lama pasti sebuah ponsel akan dipenuhi oleh aplikasi atau pengaturan yang boros baterai.

Untuk ini, seperti yang dikutip dari Gadgetren, ada beberapa cara yang dapat dilakukan khususnya bagi pengguna ponsel berbasis Android yaitu:

  1. Menghapus aplikasi Facebook dari ponsel
  2. Menghentikan background data untuk beberapa aplikasi
  3. Mengaktifkan mode Battery Saver
  4. Mematikan fitur-fitur ponsel yang tidak diperlukan
  5. Menghapus aplikasi yang sudah tidak digunakan
  6. Menggunakan aplikasi Greenify

Menggunakan Casing Baterai

Cara ini bisa digunakan jika ternyata memang karena kapasitas baterai ponselnya yang terlalu kecil atau memang penggunaan ponselnya terlalu berat. Ada satu produk yang sangat terkenal untuk seputar casing baterai ini yaitu keluaran ZeroLemon.

Casing baterai ini cara kerjanya sebetulnya mirip dengan power bank di mana baterai ponsel terpasang dengan baterai eksternal sehingga total kapasitas baterai menjadi lebih besar.

Selain merek seperti ZeroLemon, beberapa vendor ponsel pun sudah mulai mengeluarkan casing baterai seperti ini contohnya adalah Galaxy S7 Wireless Charging Battery Pack.

Share
Published by
Faisal Ramadoni

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019