Para pembaca TeknoJurnal pasti sudah kenal dengan komunitas #StartupLokal, nah kini mereka akan segera menyeleggarakan meetup lagi dan kali ini topiknya agak teknikal, tentang Near Field Communication (NFC). Agak terkejut sebetulnya saya mendengar topik kali ini karena tidak biasanya komunitas #StartupLokal membahas sesuatu yang teknis. Namun, mengesampingkan hal tersebut sebetulnya topik ini adalah topik yang cukup menarik untuk disimak terutama untuk mereka yang bergelut di dunia mobile, baik itu pebisnis atau pengembang aplikasi.
Pembicara di acara kali ini banyak diisi oleh perwakilan dari Nokia dan juga perusahaan mobile, mereka adalah Rino Santoso (Direktur Suma Mobile), Shieny Aprilia (Legion Lead Agate Studio), Revie Pitono (Senior Developer Elasitas), Upik Sidarta (Developer Manager Nokia Indonesia), Maretha Dewi (Nokia Indonesia), dan Narenda Wicaksono (Nokia Indonesia). Tidak aneh melihat banyaknya perwakilan Nokia di sini karena Nokia sendiri adalah sponsor dari komunitas #StartupLokal ini dan mereka cukup aktif mengkampanyekan teknologi NFC.
NFC sendiri menurut saya adalah sebuah teknologi yang menarik. Sebagai seseorang yang dulu pernah mengembangkan aplikasi mobile, banyak hal menarik yang bisa kita lakukan dengan teknologi NFC mulai dari mobile payment, bermain game, transfer data, dan lainnya. NFC membuka gerbang untuk para pengembang aplikasi untuk dapat memanfaatkan lebih jauh sebuah handphone.
Walaupun NFC adalah sebuah teknologi yang menarik namun menurut saya masih perlu waktu dan edukasi kepada para pengguna handphone agar dapat diimplementasikan secara luas, terutama di Indonesia. Di beberapa negara seperti Finlandia, teknologi NFC sudah bukanlah menjadi sebuah teknologi yang aneh, namun kondisi ini jelas berbeda dengan Indonesia. Dan, sepertinya Nokia cukup berkomitmen untuk memasarkan dan mengedukasikan teknologi NFC, handphone-handphone terbaru mereka beberapa sudah terpasang teknologi NFC dan mereka giat menggelar acara seputar NFC. Putra Setia Utama dari TeknoJurnal pernah membahas lebih detail tentang hal ini di artikel di link ini.
Untuk mereka yang tertarik dengan topik NFC di #StartupLokal meetup kali ini bisa mengikuti meetup mereka berikutnya tanggal 24 November 2011 (hari kamis minggu ini) di fCone, fX Plaza Jakarta mulai pukul 18:00 hingga 21:00. Untuk info lengkapnya dan registrasi bisa ke halaman ini: eevent.com/startuplokal/sl-19?e=u872