Berita

Typemock Tawarkan Isolator V8 dengan Typemock Suggest bagi Para Developer .NET

[Sumber: Pixabay]

Typemock menawarkan sebuah fitur Typemock Suggest yang memiliki kemampuan kecerdasan buatan untuk menghasilkan saran untuk menguji validitas kode seperti yang ditulisnya yang ditujukan bagi para developer .NET. Fitur ini ditawarkan bersamaan dengan perilisan Isolator V8 sebagai fitur di dalam layanan tersebut.

Typemock Suggest menggunakan analisis statis dan dinamis untuk memberikan saran berupa kode yang mencakup bagian dan logika dari kode-kode yang telah ada sebelumnya yang tidak memiliki unit pengujian, termasuk di dalamnya kode warisan.

Selain itu, dalam perilisan Typemock Isolator V8, perusahaan memberikan berbagai hal termasuk di dalamnya berbagai macam perbaikan, pembaruan, integrasi baru, dan peningkatan API Isolasi. Selain itu, Typemock juga memberikan unit pengujian di dalamnya.

Saat ini, unit pengujian pada Isolator V8 mendukung pengembangan Agile karena menawarkan metode analisis fungsi perangkat lunak, termasuk bagian-bagian kecil dari kode atau modul teruji apakah mendukung keseluruhan perangkat lunak.

Unit pengujian ini memiliki sebuah tujuan untuk memastikan bahwa setiap bagian dari sebuah program bekerja dengan baik untuk membantu developer menetukan masalah awal, menyederhanakan integrasi, dan memungkinkan pendokumetasian yang lebih baik dari seluruh pengembangan perangkat lunak.

Selain itu, Typemock Suggest tak hanya menyediakan template untuk pengembangan, platform ini juga menawarkan pengujian tertentu dengan pengaturan, isolasi, pengecekan, verifikasi menggunakan praktik terbaik dan pola Arrange-Act-Assert.

Hal ini memberikan dampak positif bagi para developer untuk mendapatkan pengujian yang dapat dipelihara dan dapat dibaca, dengan fitur yang dapat dimodifikasi, dirubah, diperbaiki, dan ditambahkan ke rangkaian pengujian developer.

[Via App Developer Magazine]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019