Ulang Tahun Pertama Komunitas Startup dan Developer Jogja – Bancakan 2.0


Banner Ulang Tahun Pertama Bancakan

Hi geeks, Bancakan is back!

Please welcome Bancakan 8th Meetup, setelah dua bulan yang lalu mengusung tema WordPressPreneur, kali ini Bancakan akan mengangkat tema “Mobile Application and Game Development”. Bancakan edisi Februari ini sekaligus untuk merayakan ulang tahun yang pertama. Yay! It’s been a year since our first meetup!

Acara ini akan diselenggarakan pada tanggal 25-27 Februari 2011 di Hyatt Regency Yogyakarta, untuk event kali ini kami bekerjasama dengan Nokia sebagai sponsor utama. Selama 3 hari tersebut akan ada 3 rangkaian acara yang wajib diikuti oleh para geeks :D – yaitu Bancakan 8th Meetup, Workshop Nokia Qt Development, dan Bancakan Qt HackDay 2011.

Bancakan 8th Meetup, 25 Februari 2011 18.00 – 22.00

Acara pertama dari rangkaian ultah Bancakan adalah Bancakan 8th Meetup yang akan diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2011. Dalam acara ini akan mengundang pembicara yang sudah pengalaman di dunia Mobile Application and Game Development. Mereka akan kupas tuntas tentang seluk beluk bisnis di dunia mobile application dan games. Ada 3 pembicara yang akan sharing di acara Bancakan 8th Meetup, yaitu :

Arief Widhiyasa (@clawford) – CEO Agate Studio.

Arief Widhiyasa memiliki berbagai penghargaan sejak duduk di bangku SMP, dan yang terakhir Arief memenangkan Imagine Cup 2008 World Final, Paris, Perancis pada tahun 2008. Arief Widhiyasa memiliki spesialisasi pada Game Programming, Game Development, dan Game Business.

Andri Yadi (@andri_yadi) – Founder dan CEO DyCode Cominfotech Development.

Andri Yadi telah mengenal coding sejak berumur 15 tahun, dan memiliki pengalaman 10 tahun menangani proyek di bidang IT. Andri Yadi memiliki spesialisasi pada Objective-C, iOS SDK, Nokia Qt SDK, BlackBerry SDK, Visual Studio Tools for Office (VSTO), ASP.NET, SharePoint, Windows Communication Foundation (WCF), OData/WCF Data Services.

Guntur Sarwohadi (@gsarwohadi) – Co-founder SoyBean Soft.

Guntur Sarwohadi adalah game developer berpengalaman, SkyFyre adalah salah satu game buatannya dan beberapa gamenya sudah terkenal di banyak game portal seperti GamesFree, MaxGames, ArmorGames, Candystand, SPILGroup, DisneyXD, dll.

Workshop Qt Development by Nokia, 26 Februari 2011 09.00 – 15.00

Workshop ini akan diselenggarakan atas kerjasama Bancakan 2.0 dengan Nokia, jadi materi dan trainer akan didatangkan langsung dari pihak Nokia. Dalam Workshop ini Nokia akan berbagi ilmu tentang mobile application development di platform Qt dengan studi kasus “Disaster Management/Recovery System”.

Untuk temen-temen yang ngaku mobile developer, rasanya nggak afdhol kalo nggak ikutan acara ini :D Langsung aja daftar dengan mengklik link ini – Oia, peserta untuk acara ini terbatas 40 orang saja lho, jadi ayo segera daftar.

Bancakan-Nokia Qt HackDay 2011, 26 Februari 2011 15.00 – 27 Feb 2011 18.00

Bancakan Qt HackDay adalah rangkaian acara terakhir yang akan diselenggarakan pada tanggal 26-27 Februari 2011. Acara ini wajib diikuti oleh peserta workshop sebelumnya, di acara HackDay ini para peserta workshop akan langsung membangun mobile application menggunakan Qt dalam waktu 1 x 24 jam! Setelah itu akan ada sesi presentasi hasil karya peserta, kemudian mendaftarkan aplikasi mereka di Nokia OVI Store.

Untuk acara HackDay tentu saja akan ada hadiah seru dari Nokia. Selain Handphone Nokia – juga akan ada hadiah laptop canggih untuk aplikasi yang paling banyak di-download!

So, Bancakan calling all geeks untuk ikut acara ini, get yourself packed dan mari rame-rame datang ke Jogja. :D Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran bisa dibaca di website Bancakan 2.0. dan follow terus @bancakan

See you di Jogja guys! :)