Venmo Menjeda Pendaftaran Pengguna Baru untuk Lebih Fokus Terhadap Program Pay With Venmo


venmo

[sumber: YouTube]

Mulai tanggal 27 Februari 2016 kemarin, para developer tidak dapat mendaftar untuk menggunakan layanan Venmo API. Venmo akan menghentikan menerima pengguna baru untuk versi betanya, karena Venmo akan lebih fokus terhadap layanan Pay with Venmo.

Kini, para developer yang tertarik menggunakan Venmo dan mencoba untuk mengakses halaman pendaftarannya, akan mendapati pesan “Venmo API is no longer available” pada halaman situsnya. Perusahaan Venmo telah menjeda program pendaftaran pengguna baru untuk memanfaatkan layanannya.

Meskipun Venmo menjeda pendaftaran pengguna baru, pengguna lama yang telah memanfaatkan layanan Venmo API tidak akan terpengaruh oleh perubahan tersebut. Seluruh proyek yang telah dirilis dengan menggunakan layanan Venmo API, akan tetap berjalan meskipun terdapat penjedaan aplikasi program untuk pengguna baru.

Perusahaan Venmo masih tetap akan memberikan dukungan kepada mitranya, termasuk pengguna dengan integrasi Braintree. Venmo Developer API masih tetap akan tersedia bagi seluruh penggunanya.

Penjedaan program ini dikarenakan Venmo akan memfokuskan usahanya dalam mengembangkan layanan Pay with Venmo versi beta. Dengan usaha ini, Venmo berharap agar dapat menyediakan layanan dengan kemampuan semula dan lebih optimal.

Program Pay with Venmo merupakan sebuah program yang mengizinkan aplikasi mengintegrasikan Venmo dengan aplikasi untuk melakukan pembayaran bisnis. Program ini telah dirilis sejak bulan Januari 2016 kemarin, dan telah digunakan oleh aplikasi seperti Munchery dan Gametime.

Perusahaan Venmo terlihat seperti ingin memusatkan perhatiannya untuk mengizinkan lebih banyak perusahaan menggunkan layanan Pay with Venmo, meskipun harus memberikan jeda terhadap penerimaan pengguna baru.

Selain itu, Perusahaan akan menawarkan banyak fitur pada Pay with Venmo dengan fitur API yang telah ada sebagai plug-and-play kepada developer tanpa perlu mengakibatkan pembuatan ulang aplikasi dari awal.

[via The Next Web]