XL sebagai salah satu provider Indonesia yang mendukung smartphone Android meluncurkan sebuah kartu perdana Android dan paket Hotrod 3G+ yang memiliki periode yang lebih panjang, berlaku hingga sampai 12 bulan. Selain itu, kartu perdana Android ini juga dilengkapi dengan aplikasi-aplikasi yang disesuaikan dengan keinginan pelanggan.
Kartu perdana Android ini sendiri merupakan program lanjutan XL “Rumahnya Android”. Menurut Direktur Marketing XL, Nicanor V Santiago, kartu perdana Android dan paket HotRod 3G+ ini akan memberikan pengalaman yang berbeda bagi pelanggan dalam menggunakan layanan data dengan perangkat berbasis Android, yang cepat, stabil, dan hemat.
Para Petinggi XL sedang memamerkan Kartu Perdana Android
Kartu perdana Android ini menyediakan kuota layanan data 1,2 GB yang berlaku selama 12 bulan. Kuota ini dapat digunakan dengan optimal tanpa adanya pembatasan penggunaan per bulan. Kartu perdana ini bisa didapatkan dengan harga Rp 49 ribu.
Kartu perdana Android dapat digunakan juga dalam mempermudah pelanggan menemukan dan memanfaatkan aplikasi-aplikasi yang sesuai dengan minat mereka. Pelanggan bisa membuka laman atau aplikasi “XL Rumahnya Android”, kemudian menjawab beberapa pertanyaan di kuis “What Android Are You?”. Pelanggan akan mengetahui karakternya dan rekomendasi aplikasi-aplikasi yang sesuai dengan karakter mereka. Selanjutnya, aplikasi yang direkomendasikan akan langsung diunduh ke Android pelanggan dari Google Play.
Selain kuis “What Android Are You?”, laman “XL Rumahnya Android” juga berisi berbagai infografik, video, tips dan trik, serta tutorial untuk mengoptimalkan Android pelanggan. Informasi produk dan paket serta cara pembeliannya juga tersedia di laman ini.
Untuk paket HotRod 3G+ yang kembali diluncurkan akan memberikan kuota yang lebih besar, yaitu Rp 25 ribu, untuk 2,1 GB; Rp 49 ribu untuk 3 GB; dan Rp 99 ribu untuk 5,1 GB. Untuk membantu pelanggan dalam mengoptimalkan Android-nya, program “XL Rumahnya Android” telah menyiapkan petugas XL Android Care yang menguasai platform Android di XPLOR dan XL Center. Selain itu, pertanyaan dan panduan bisa didapatkan melalui Twitter @XLCare dan 817.