TeknoJurnal kali ini ingin membagikan sebuah ponsel ZenFone 5 gratis bagi para pembaca TeknoJurnal bekerja sama dengan Intel Software. Ponsel ZenFone 5 ini sendiri sedang populer saat ini berhubung menawarkan spesifikasi yang cukup tinggi namun dengan harga yang relatif murah.
Dari spesifikasi di atas, bisa dilihat bahwa ZenFone 5 ditenagai oleh prosesor Intel Atom. Walaupun prosesornya berinti dua, prosesor Intel Atom Z2560 memiliki fitur Intel Hyper-Threading Technology sehingga berasa menggunakan prosesor berinti 4.
Untuk mendapatkan ponsel ZenFone 5 ini, pembaca wajib menggunakan formulir giveaway di bawah ini. Pada formulir tersebut, wajib untuk like Facebook Page TeknoJurnal dan men-tweet dengan tagar #IntelAndroid, sisanya opsional.
Untuk tweet, jangan lupa untuk memasukkan tautan ke tweet-nya di formulirnya jika tidak maka tidak akan terdeteksi nantinya. Program ini hanya berlaku bagi warga Indonesia yang sedang tinggal di Indonesia, lihat syarat dan ketentuan di formulirnya untuk lebih jelasnya.
TeknoJurnal ZenFone 5 Giveaway
Program ini berlangsung dari tanggal 4 November – 30 November 2014. Pemenang akan diumumkan pada tanggal 2 Desember 2014 melalui akun Twitter @TeknoJurnal dan Facebook Page TeknoJurnal. Semakin banyak poin yang kamu dapat dalam formulir di atas, semakin besar kesempatan menangnya.
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…