Android Wear 2.0 Kini Telah Diluncurkan Bersama 2 Smartwatch Baru dari LG


Android Wear 2.0

Setelah sebelumnya Google di akhir tahun lalu mengumumkan akan meluncurkan Android Wear versi 2.0, kini rencana tersebut telah terealisasi. Android Wear 2.0 kemarin telah resmi dirlis bersamaan dengan 2 smartwatch baru dari LG: LG Watch Style dan LG Watch Sport.

Pada Android Wear 2.0, Google melakukan perombakan besar-besaran agar Android Wear dapat benar-benar semakin membantu aktivitas sehari-hari penggunanya. Beberapa perubahan paling mencolok adalah tersedianya Google Play di Android Wear, terdapat Android Pay, dan terpasangnya Google Assistant.

LG mendapatkan kesempatan untuk menjadi perusahaan pertama yang mengadopsi Android Wear 2.0 di dua smartwatch terbaru mereka, LG Watch Style dan LG Watch Sport. LG Watch Sport telah dilengkapi dengan berbagai fitur seperti koneksi LTE, NFC, GPS, pendeteksi jantung, dan speaker. Sedangkan LG Watch Style lebih sebagai versi ekonomis dari LG Watch Sport dengan fitur yang lebih minim.

Selain kedua smartwatch tersebut, Android Wear 2.0 juga rencananya akan dapat dinikmati oleh pengguna smartwatch di bawah ini:

  • ASUS ZenWatch 2 & 3
  • Casio Smart Outdoor Watch
  • Casio PRO TREK Smart
  • Fossil Q Founder
  • Fossil Q Marshal
  • Fossil Q Wander
  • Huawei Watch
  • LG Watch R
  • LG Watch Urbane and 2nd Edition LTE
  • Michael Kors Access Smartwatches
  • Moto 360 2nd Gen
  • Moto 360 for Women
  • Moto 360 Sport
  • New Balance RunIQ
  • Nixon Mission
  • Polar M600
  • TAG Heuer Connected

[sumber: The Next Web]