Berita

CircleCI Luncurkan Dukungan Untuk Windows

[Ilustrasi Oleh Pixabay]

Pengembang atau komunitas seperti Angular dan Samsung Next, kini bisa memiliki saluran pengembangan yang lebih fleksibel. Hal ini karena CircleCI, yakni sebuah platform pengembangan CI/CD, meluncurkan dukungannya untuk pengembangan aplikasi Windows.

Merujuk pada laporan Stack Overflow’s 2019 Developer Survey yang diungkapkan oleh AppDeveloperMagazine, hampir setengah dari responden melaporkan bahwa mereka juga mengerjakan program untuk Windows.

Namun karena kini belum ada solusi Windows CI/CD yang berjalan secara asli, menurut responden dalam studi tersebut, membuat sebagian besar dari mereka tidak terfasilitasi dengan baik.

Dengan munculnya dukungan Windows ke dalam lingkungan CircleCI, tim pengembangan Linux, Docker, dan macOS dapat mengembangkan program lintas platform, dengan lebih luas, dalam satu alur pekerjaan.

Dukungan Windows di CircleCI juga mendukung investasi miliaran dolar yang telah dilakukan oleh Microsoft selama bertahun-tahun untuk memenuhi pasar pengembang, dan secara khusus menggerakkan CircleCI selangkah lebih dekat ke visi “membangun apa pun, di mana saja”.

Seperti yang kita tahu, pengembangan piranti lunak Windows berbasis pada VM (Virtual Machine) dan terisolasi dengan baik. Setiap pekerjaan baru menggunakan lingkungan bersih yang dibuat tepat waktu dan dihancurkan begitu pekerjaan tersebut telah selesai, untuk memastikan reproduktifitas build serta keamanan kode, data, dan rahasia pengguna di lingkungan CI mereka.

Seluruh fitur yang dimiliki oleh CircleCI, seperti cache, ruang kerja, persetujuan pekerjaan dan konteks, serta tingkat dukungan dan UI yang sama, kini tersedia untuk membantu pengembangan piranti lunak di ekosistem Windows tersebut.

Selain itu, dukungan Windows di lingkungan CircleCI ini juga mencakup dukungan untuk Docker Engine, yakni sebuah alur kerja pengembangan program Windows berbasis Docker khusus untuk Enterprise.

Kontributor inti dari Angular, Filipe Silva sangat senang setelah mencoba versi betanya. Silva mengungkapkan bahwa memiliki pekerjaan Windows CI yang berjalan berdampingan dengan pekerjaan Linux di alur kerja yang sama dapat mengurangi jumlah alat yang harus dipelajari, dikonsultasikan dan dipantau oleh kontributor untuk berpartisipasi, meningkatkan produktivitas dan keterlibatan.

Munculnya dukungan Windows di CircleCI tidak terlepas dari putaran pendanaan seri D senilai USD 56 Juta yang diperoleh perusahaan. Yang mana membuat perusahaan harus menetapkan tahapan untuk sejumlah iterasi produk dan peningkatan yang akan datang.

[Sumber: AppDeveloperMagazine]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019