Beberapa hari lalu Vision Mobile kembali merilis laporan hasil penelitian mengenai pengembang aplikasi di seluruh dunia, Developer Economics, untuk edisi kuarter ketiga di tahun 2014. Dalam kesempatan ini Vision Mobile melakukan survei terhadap lebih dari 10.000 pengembang aplikasi dari seluruh dunia.
Salah satu topik menarik yang dibahas pada edisi ini adalah mengenai bahasa pemrograman yang paling banyak digunakan untuk mengembangkan aplikasi di platform berbasis mobile. Berdasarkan laporan ini terdapat 4 platform populer yang dipilih untuk mengembangkan aplikasi yang terdiri dari Android, iOS, Windows Phone, dan Blackberry 10.
Menurut grafik laporan ini Android masih merupakan platform paling populer untuk mengembangkan aplikasi dengan persentase sebesar 42% menggungguli platform lainnya. Selain itu, Windows Phone berhasil menjadi platform ketiga yang dipilih pengembang aplikasi mobile sebesar 10% dari keseluruhan grafik dengan mengungguli BlackBerry 10.
Untuk bahasa pemrograman, Java masih favorit digunakan oleh pengembangan aplikasi mobile sebesar 58% di platform Android. Dimana platform ini paling populer di antara ketiga platform lainnya sehingga bisa dilihat bahwa bahasa pemrograman Java memang masih lebih populer dibandingkan yang lainnya secara keseluruhan.
Hal yang menarik lainnya dari grafik di atas adalah C# menjadi bahasa pemrograman native tertinggi untuk platform utamanya, Windows Phone, sebesar 63% dibandingkan Java sebesar 58% untuk Android maupun Objective-C sebesar 53% untuk iOS.
C# ini pun cukup diperhitungkan untuk menjadi pilihan dalam mengembangkan aplikasi di platform lain yang terlihat dengan data grafik sebesar 4% untuk Android dan 9% untuk iOS. Hal bisa terjadi karena terdapat beberapa alat pengembangan aplikasi multiplatform, seperti Unity dan Xamarin yang menggunakan bahasa pemrograman C#.
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…