Categories: BeritaDeveloperziliun

Google Resmi Blokir 780 Juta Iklan yang Mengganggu di Internet

[sumber gambar : Shutterstock]

Kini bagi sebagian pengguna internet, iklan merupakan salah satu hal yang sangat mengganggu ketika sedang berselancar di dunia maya. Seharusnya Iklan itu dapat mempermudah pengguna internet untuk mendapatkan sebuah barang atau suatu hal yang diinginkan.

Namun yang terjadi adalah yang sebaliknya. Kebanyakan iklan yang muncul kebanyakan malah berisi malware dimana berusaha menutupi konten yang kita ingin cari, atau menawarkan produk-produk palsu. Iklan-iklan tersebut membuat pengguna kesulitan untuk mendapatkan konten dari dunia maya.

Sehubungan dengan hal itu, Google telah berupaya untuk memblokir iklan-iklan tersebut. Pada tahun 2015 kemarin, dalam Official Google Blog disebutkan bahwa sekitar 780 juta iklan telah dinonaktifkan oleh Google karena telah melanggar kebijakan.

Ada berbagai jenis iklan yang telah diblokir pada tahun 2015 di internet, seperti Counterfeiters (Pemalsuan), Pharmaceuticals (Iklan yang melanggar kebijakan farmasi), Weight loss scams (Penipuan Penurunan Berat Badan), PhishingUnwanted software (Software-software yang tidak dibutuhkan), dan Trick to click (Jebakan untuk menekan tombol).

Google telah memblokir lebih dari 10.000 situs dan 18.000 akun karena tidak mengikuti kebijakan Google. Selain itu, perusahaan ini telah memblokir 12,5 milyar iklan yang melanggar kebijakan kesehatan dan penggunaan obat-obatan. Terakhir, Google juga memblokir lebih dari 30.000 situs yang melakukan penipuan penurunan berat badan, 7.000 situs phishing, dan 10,000 situs yang menawarkan unwanted sofware.

Untuk memudahkan pengguna dalam mengatasi iklan-iklan yang sangat mengganggu tersebut, Google menyediakan akses kontrol kepada pengguna. Pengguna dapat menggunakan fitur “mute this ads” yang disediakan Google dan menekan tombol silang. Atau Pengguna dapat menggunakan Ads Setting untuk mengelola iklan-iklan yang bermunculan.

[Sumber:Official Google Blog]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019