Categories: BeritaGadget

Lenovo Paketkan Alat “Smart Tracker” di Penjualan Beberapa Ponsel Mereka

Ada kabar bagus bagi pembaca yang ingin membeli ponsel Lenovo dalam waktu dekat, Lenovo mengabarkan bahwa mereka akan memaketkan penjualan beberapa tipe ponsel merekadi Indonesia dengan alat Nut mini Smart Tracker.

Nut mini Smart Tracker ini singkatnya adalah sebuah perangkat berukuran sangat kecil yang berfungsi untuk melacak benda-benda yang kita gunakan sehari-hari seperti kunci atau dompet. Ukuran alat ini lebarnya hanya 30mm saja dan tinggi 5,4mm.

Ukuran Nut mini

Fitur utama dari alat ini adalah sebagi berikut:

  • Bidirectional Alarm
    Ketika kamu lupa membawa barang yang sudah dipasang Nut mini yang terhubung dengan ponselmu, baik ponselmu dan Nut mini-nya akan membunyikan alarm jika terpisah melewati jarak tertentu.
  • One Touch Find
    Kamu dapat membuat Nu mini-mu membunyikan alarm melalui satu sentuhan di aplikasi Nut mini di ponselmu.
  • Location Record
    Nut mini dapat menampilkan kapan dan di mana Nut mini terputus koneksinya dengan ponselnya.
  • Item Find Network
    Jika kamu kehilangan barang yang terpasang Nut mini, Nut mini lainnya akan memindai area di sekitar mereka untuk mencari barangmu yang hilang.

Nut mini menggunakan koneksi Bluetooth untuk berkomunikasi dengan ponsel pengguna. Saat ini Nut mini dapat digunakan dengan ponsel berbasis Android dan iOS.

Lenovo rencananya tidak akan menjual alat Nut mini secara terpisah melainkan akan dihadirkan secara gratis dan terbatas melalui pemaketan penjualan beberapa ponsel Lenovo. Tipe ponsel yang akan mendapatkan Nut mini ini adalah Lenovo A2010, Lenovo A6000, dan Lenovo A6010.

Share
Published by
Firman Nugraha

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019