Categories: Advertorial

Prosesor Qualcomm Snapdragon 801 Tenagai Smartphone Flagship Terbaru OPPO N3

OPPO N3 memiliki keunikan pada bagian kameranya yang dapat diputar ke bagian depan maupun belakang. Kamera putar yang disematkan pada OPPO N3 menggunakan resolusi sebesar 16 MP.

Kamera putar ini memiliki kemampuan untuk berputar otomatis sehingga penggunanya dapat mengambil foto panorama secara otomatis tanpa harus bersusah payah menggeser ponsel secara perlahan.

Selain fitur kamera yang unik, OPPO N3 ini dilengkapi dengan perangkat keras yang mumpuni. Ini terlihat dengan telah dipercayakannya prosesor Qualcomm Snapdragon MSM8974AA 801 Quad-core 2.3 GHz Krait 400 sebagai dapur pacu dari ponsel ini.

Prosesor Qualcomm Snapdragon 801 memiliki teknologi khusus yang memungkinkan kemampuan kamera dalam autofocus yang lebih cepat, fotografi cahaya rendah, dan dukungan kamera hingga 21 MP. Selain itu, prosesor ini memiliki dukungan untuk memainkan video beresolusi 4K (Ultra HD) dan dapat menghasilkan suara video serta musik yang bagus pada OPPO N3.

OPPO N3 juga dilengkapi dengan GPU Qualcomm Adreno 330 yang telah disematkan pada prosesor Qualcomm Snapdragon 801 ini memiliki kualitas menampilkan grafis yang tinggi sehingga pengalaman menonton video tidak patah-patah dan bermain game dengan grafis 3 dimensi menjadi lancar serta halus.

Berkat Qualcomm Snapdragon 801, OPPO N3 telah memiliki dukungan terhadap koneksi ultra cepat 4G-LTE yang memiliki kecepatan 10x lebih cepat dibandingkan 3G. Dengan kecepatan ini penggunanya dapat dengan menonton, streaming video serta musik tanpa jeda, berbagi foto dengan teman secara cepat, dan melakukan pengunggahan serta pengunduhan dengan lancar.

Dengan dukungan dari prosesor Qualcomm Snapdragon 801 yang sudah mumpuni ini dapat memberikan performa dan kualitas yang sangat baik terhadap ponsel pintar OPPO N3. Untuk mengimbangi performa dari prosesor ini pihak OPPO telah menyematkan RAM 2 GB yang berteknologi LPDDR3 berkecepatan tinggi.

Jika pembaca tertarik terhadap performa yang dimiliki oleh OPPO N3 ini dapat memesannya di situs resmi OPPO Indonesia dengan harga sebesar Rp 7.999.000.

OPPO N3

  • Layar Sentuh LCD Kapasitif 5.5” 1080×1920 pixel
  • Prosesor Qualcomm Snapdragon MSM8974AA 801 Quad-core 2.3 GHz Krait 400
  • GPU Adreno 330
  • RAM 2 GB
  • Kapasitas Internal 32 GB yang dapat ditambah microSD hingga 128 GB
  • Kamera Putar (Depan+Belakang) 16 MP
  • Baterai Li-Po 3000 mAh
  • Sistem Operasi Color OS 2.0 (Android 4.4.4)

Share
Published by
Adhitya Wibawa Putra

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019