DOOgether merupakan saran yang bisa kamu gunakan untuk menemukan informasi mengenai tempat olah raga. Melalui aplikasi ini kamu dapat melakukan pemesanan tempat atau booking dari daftar yang tersedia dan mendapatkan informasi mengenai gaya hidup sehat.
DOOgether sendiri sudah tersedia di Google Play Store dan Apple App Store sehingga mayoritas pengguna smartphone bisa mengakses aplikasi ini. Melalui aplikasi ini kamu dapat mencari lokasi, melihat jadwal dan harga tanpa pelu takut kehabisan tempat. Kamu juga bisa menggunakan kode voucher untuk mendapatkan potongan harga.
Untuk bisa meggunakan aplikasi DOOgether tentunya kamu juga harus daftar akun terlebih dahulu saat menjalankan aplikasi pertama kali karena akan menyimpan informasi personal seperti nomor telepon sebagai tempat kontak saat kamu melakukan booking.
Saat pertama kali membuat akun DOOgether, kamu akan ditanyakan olah raga jenis apa saja yang menjadi favorit. Nantinya aplikasi dapat merekomendasikan tempat – tempat yang sesuai dari preferensi kamu yang tentunya juga dapat diubah sesukai hati kapan pun itu.
Nah untuk memesan tempat caranya juga cukup mudah, kamu tinggal memilih kriteria yang ada di halaman utama seperti jenis olah raga, rentang harga, jarak lokasi, dan waktu yang diinginkan. Nantinya DOOgether akan menampilkan daftar venue yang memenuhi kriteria tersebut. Kamu tinggal memilih venue dari daftar yang ada untuk memulai pemesanan.
DOOgether juga menampilkan peta yang diambil dari Google Maps untuk memperlihatkan letak dari setiap venue yang ada sehingga kamu bisa juga bisa langsung meminta pentunjuk arah. Sayangnya venue yang tampil di peta tidak ikut tersaring dengan preferensi jenis olah raga yang telah dimasukkan sebelumnya.
Cara lainnya untuk melakukan pesan tempat bisa dengan menggunakan menu New Book. Dalam menu ini kamu tinggal memasukkan nama venue yang diiningkan beserta kapan waktu pemesanan sehingga proses jauh lebih singkat kalau kamu sudah memiliki venue kesukaan.
Setelah memesan tempat, kamu diharuskan untuk melakukan pembayaran dalam jangka waktu 2 jam ke depan. Hal ini agar setiap pengguna merasa adil karena kebutuhan akan tempat olah raga tergolong tinggi. Untungnya kamu tidak akan dikenakan biaya tambahan saat melakukan pembatalan atau cancel booking.
Selain memesan tempat, DOOgether juga bisa dilakukan untuk melakukan pengecekan dari venue yang ada. Kamu dapat melihat informasi dari setiap venue seperti jadwal kelas, informasi terbaru, dan paket olah raga. Sayangnya untuk bagian ini masih banyak sekali yang belum terisi dengan lengkap.
Melalui aplikasi DOOgether ini pastinya bisa membuat kamu mendapatkan harga lebih mudah dengan menggunakan voucher atau kode promo yang tersedia. Kamu juga dapat melihat daftar kumpulan promo menarik dan kumpulan paket olah raga dengan harga yang lebih ekonomis.
DOOgether dapat memberikan kemudahan dalam berbagai hal buat kamu yang sering menggunakan tempat olah raga. Sayangnya untuk saat ini DOOgether hanya mendaftarkan venue yang berlokasi di wilayah Jakarta saja.
Ditambah lagi aplikasi ini masih memiliki banyak kekurangan dan masalah khususnya di jaringan koneksi yang kesulitan untuk terhubung ke server sehingga membuat aplikasi ini sangat tidak responsif. Mudah – mudahan kedepannya DOOgether dapat diperbaiki lebih lanjut karena cukup berfungsi untuk mempermudah pengguna dalam memesan tempat olah raga.
* Artikel ini pertama kali dirilis di Siapp
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…