Untuk para penggemar gadget pasti sudah tahu dengan handphone ternanyar dari Samsung ini, Samsung Galaxy S III. Rencananya Samsung akan mulai resmi memasarkan Galaxy S III di Indonesia pada tanggal 2 Juni mendatang dengan harga sekitar 7 juta rupiah. Mahal memang harganya namun melihat spesifikasinya yang tinggi maka harganya sebanding dengan apa yang diberikan oleh Galaxy S III.
Bagi mereka yang tertarik untuk membeli handphone ini nanti, mungkin ada baiknya melihat dulu apa yang ditawarkan oleh Samsung Galaxy S III. Berikut adalah fitur penting dan unik yang diberikan oleh Samsung Galaxy S III:
Untuk spesifikasi dan fitur lengkapnya, pembaca bisa melihatnya di halaman resmi Samsung Galaxy S III. Untuk melihat seperti apa desain dari handphone Samsung Galaxy S III, bisa dilihat di gambar di bawah ini:
Setelah mengetahui spesifikasi, fitur, dan desain handphone-nya apakah semakin tertarik untuk membeli handphone Samsung Galaxy S III? Saya pribadi lebih suka memilih HTC One X dengan fitur dan harga yang tidak berbeda jauh, alasan utama saya sendiri karena saya lebih suka dengan desain handphone HTC One X. Untuk soal desain tentu ini soal selera dan tiap orang berbeda-beda seleranya.
Jika pembaca ingin membeli handphone baru yang berbasis Android namun tidak ingin membeli handphone mahal seperti Samsung Galaxy S III dan dan HTC One X, beberapa handphone berbasis Android lainnya mungkin bisa menjadi alternatif seperti Sony XPeria S dan Motorola Droid RAZR yang keduanya berharga sekitar 5 juta rupiah. Untuk pilihan lainnya, beberapa waktu lalu saya pernah membuat artikel tentang handphone berbasis Android yang murah dan bagus di tiap kelasnya.
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…