TeknoJurnal
  • Data
  • Tentang TeknoJurnal
    • Tim TeknoJurnal
    • Layanan Kami
  • Kontak Kami
TeknoJurnal
Reading now

Ulang Tahun Pertama Minecraft untuk Windows 10, Microsoft Luncurkan Dukungan VR di Dalamnya

Jul 29, 2016

Pengertian dan Istilah Pada Docker

Jul 28, 2016

Here Maps Berganti Nama Menjadi Here WeGo dengan Fitur Lebih Baik

Jul 28, 2016

Tim LaunchKit Masuk ke Dalam Google Product Group, Seluruh Layanan Akan Dihentikan 12 Bulan Mendatang

Jul 28, 2016

Sambut Kedatangan iOS 10, DyCodeEdu Selenggarakan Workshop Membuat Aplikasi iOS

Jul 28, 2016

Dukung Fitur Berbagi Konten Berbayar Untuk Anggota Keluarga, Google Rilis Google Play Family Library

Jul 28, 2016

Tingkatkan Keamanan Android, Google Kenalkan Beberapa Mekanisme Keamanan Kernel

Load more

Ulang Tahun Pertama Minecraft untuk Windows 10, Microsoft Luncurkan Dukungan VR di Dalamnya

Berita By Sukindar / July 29, 2016
next
Use ← → keys to navigate
  • A+ A-

Minecraft Windows 10 VR banner

[Sumber: Flicker]

Hari ini, Minecraft versi Windows 10 telah berulang tahun untuk pertama kalinya. Microsoft telah mengembangkan Minecraft yang dapat dimainkan di Windows versi terbaru tersebut dalam kurun waktu satu tahun. Pada ulang tahun ini, Microsoft merayakan ulang tahun ini dengan meluncurkan dukungan PC virtual reality untuk game dengan fenomena bangunan berupa blok-blok tersebut.

Dalam sebuah posting blog yang dikutip oleh Venturebeat, Microsoft menyatakan bahwa Minecraft edisi untuk Windows 10 akan dapat berjalan dengan Oculus Rift pada beberapa minggu ke depan melalui pembaruan Beta.

Bagi para pengguna yang telah memiliki Minecraft edisi Windows 10 dan perangkat virtual reality Oculus Rift, Jesse Meriam selaku Produser eksekutif Minecraft menyatakan bahwa para pengguna dapat masuk ke dalam aplikasi dan memulai memainkan Minecraft dengan cara baru.

Dan untuk merayakan hal ini, tim Minecraft juga merilis sebuah peta roller coaster yang tersedia secara gratis melalui laman unduhan berikut ini. Dengan menggunakan dukungan ini, para pemain Minecraft dapat menaiki roller coaster dan merasakannya seperti kenyataan.

Baca Juga:

  • Microsoft Bagikan Skin Pack Gratis untuk Rayakan 4 Tahun Minecraft Xbox Edition
  • Microsoft Rencanakan Penggabungan Windows 10S Sebagai Mode di Windows Biasa
  • Wunderlist Kini Hadir untuk Windows Phone

Dukungan VR untuk edisi Windows 10 permainan Minecraft ini juga menjadi pendorong untuk para pengguna PC untuk meningkatkan versi Windows mereka ke Windows 10. Meskipun Microsoft telah mengumukan akan menghentikan pembaruan Windows secara gratis untuk Windows 7 dan 8, Microsoft berharap bisa mendapatkan pengguna yang menjalankan Windows 10 sebanyak mungkin.

Bagi para pengguna perangkat mobile tak perlu berkecil hati, dukungan ini juga telah diberikan untuk Minecraft versi mobile. Para pengguna dapat memainkan Minecraft versi mobile dengan menggunakan perangkat aksesori VR dari Samsung.

[Via Venturebeat]

TwitterFacebookWhatsAppGoogle+LinkedIn
Tags: microsoft, Minecraft, Virtual Reality
Powered by Ziliun

You may also like

Berita By Sukindar / November 11, 2019

Microsoft-SRL Diagnostics Kembangkan AI Patologi Untuk Kanker Mulut Rahim

Berita By Sukindar / November 5, 2019

Stack Overflow for Teams Kini Terintegrasi Dengan Microsoft Teams

Berita By Sukindar / November 4, 2019

Pendaftaran Microsoft Indonesia Hike-a-Thon 2019 Diperpanjang

Copyright © 2021 by TeknoJurnal.
Proudly powered by WordPress. Theme by DesignWall.
Tutup Iklan X